My Very Basic Skincare Routine

6:25:00 AM

Sebenarnya, walau kondisi wajah saya seperti begini-begini saja (maksudnya ya masih banyak masalah kulitnya), saya hampir rutin melakukan skincare routine sudah sejak November 2015 lalu. Terkadang di waktu-waktu yang lebih luang, saya bisa saja melakukan 9/10/11 steps skincare routine. Pernah juga ketika malas saya hanya menggunakan yang sangat-sangat-sangat basic. Dalam kurun waktu hampir satu tahun itu, saya sepertinya jaraaaang sekali tidur tanpa melakukan satu pun tahap skincare routine. Seingat saya, ketika saya sakit cukup parah di bulan Agustus lalu, saya tetap membersihkan wajah dengan Facial Cleansing Wipes. Itu pun tepaksa karena saya memang sangat meminimalisir duduk, berdiri, apalagi berjalan karena vertigo yang kambuh.


Jadi, pada postingan kali ini, saya akan melanjutkannya dengan skincare routine yang paling-paling basic yang saya ketahui dan biasanya saya lakukan.

Mengapa harus menjalankan skincare routine? Kalau untuk saya pribadi, karena saya sadar bahwa kulit wajah saya tergolong kering, saya harus merawatnya; memberikan ekstra hidrasi karena kalau tidak (ditambah hobi marah-marah haha) sepertinya keriput akan lebih cepat bermunculan, flek hitam, atau mungkin juga permasalahan lainnya. Saya tidak ingin seperti itu di usia 30-40 tahun nanti.

Sejak November 2015 lalu tiba-tiba saya juga menjadi rajin mampir ke forum femaledaily.com dan membaca banyak review tentang berbagai beauty product. Saya juga mem-follow beberapa beauty blogger di Instagram sebagai inspirasi. Untuk apa? bukan sekedar ikut-ikutan tren, tapi saya memang baru menyadari bahwa hal-hal baik yang kita lakukan sekarang bisa memberikan dampak yang benar-benar baik di waktu yang akan datang. 
Saya sendiri merasakan manfaatnya, walaupun ya seperti yang saya bilang sebelumnya, kulit wajah saya masih begitu-begitu saja. Akan tetapi, ada perbaikan yang bagi saya pribadi cukup terasa. Kulit kering saya ketika saya bawa pergi jalan-jalan ke daerah yang dingin seperti misalnya Puncak dan Bandung (saya seringnya ke dua tempat ini saja sih hehe) atau juga ketika pergi ke luar kota dan tempatnya cukup berangin ketika misalnya ke Danau Toba beberapa bulan lalu, saya merasa kulit saya tidak menjadi lebih kering, tidak mengelupas, bibir tidak pecah-pecah. Intinya, kondisi kulit saya membaik dibandingkan dengan sebelum perawatan. 

Saya percaya sesuatu yang konsisten dilakukan akan memberikan hasil. 

Sebelumnya, secara singkat, saya akan membahas bahwa minimal kulit itu harus dibersihkan (cleansing) - diberi penyegar (toning) - dan diberi pelembab (moisturizing). Inilah step dasar yang dapat digunakan baik pagi maupun malam hari.

  • Cleansing product berguna untuk (tentunya) membersihkan kotoran, baik itu berupa debu, sunscreen, make-up (sesederhana compact powder), dan juga kulit mati. 
  • Toner berguna untuk mengembalikan kondisi kulit setelah dilakukan proses cleansing. Tentunya ada perubahan pH kulit wajah dan itu harus dikembalikan. Selain itu, toner juga bermanfaat untuk membantu pengangkatan kulit mati dan ada juga yang berfungsi untuk memberikan hidrasi.  
  • Moisturizing tujuannya adalah untuk menjaga kadar hidrasi yang ada pada kulitmu. Pada dasarnya, baik bagi kulit dengan tipe kering, berminyak, atau acne-prone, pelembab adalah elemen yang penting. 
Kalau usiamu masih dibawah 25 tahun (saya mulai rajin menggunakan skincare dengan tahapan yang lebih lengkap ketika saya berusia 23 tahun) dan kamu baru mulai mau merawat kulit wajah, mulai lah dari hal yang sederhana. Mulai lah dari tiga tahap yang sudah saya jelaskan secara singkat di atas.


Nah, tentunya ada tambahan untuk pagi hari. Protect kulitmu dari sinar matahari. Gunakanlah sunscreen. Walaupun saya tahu menggunakan sunscreen itu tidak enak, tapi kalau kamu rajin menggunakannya, inilah produk yang akan menyelamatkanmu dari flek hitam.

Bahkaaaannn.. kalau saya hanya bisa menggunakan satu produk skincare, saya akan memilih menggunakan sunscreen setiap hari. Pst, saya jarang sekali bolong menggunakan sunscreen. saya mungkin tidak sempat menggunakan yang lainnya, tapi untuk sunscreen ini seperti deodorant apabila saya mau keluar rumah (wajib dipakai).

Inilah (salah satu) rangkaian very-very-basic-morning skincare routine versi saya. Biasanya saya senang mengganti merk facial wash yang saya gunakan. Tujuannya agar kulit saya tidak resisten terhadap produk yang lain.

  • Cleansing: Hadalabo Gokyujun Face Wash (kelebihan: harganya murah, tidak mengandung SLS, membuat kulit saya tetap terhidrasi, kelemahan: sampai saat ini tidak ada) 
  • Toning: The Body Shop Vitamin E Hydrating Toner (kelebihan: tidak mengandung alkohol, kelemahan: sampai saat ini tidak ada)
  • Moisturizing: The Body Shop Vitamin E Aqua Boost Sorbet (kelebihan: formulanya ringan, wanginya buat saya sih enak, kelemahan: sampai saat ini tidak ada)
  • Protecting: Skin Aqua UV Mild Milk Dry to Sensitive Skin SPA 25 PA++ (kelebihan: harganya murah, mudah didapatkan, kelemahan: jumlah SPFnya sebenarnya kurang, saya berharap menggunakan yang lebih dari SPF 35 PA++++) 
Beli dimana produk tersebut? Di supermarket sudah ada, drugstore ada. Untuk produk The Body Shop pastinya bisa dibeli di counter atau disini ya. 


Nah, untuk malam harinya, saya harus melakukan double cleansing karena paginya saya menggunakan sunscreen. Apa itu double cleansing? Singkatnya, melakukan dua kali proses cleansing, baik dengan 2 produk yang berbeda, maupun dengan produk yang sama. Intinya, hal ini dilakukan agar proses deep cleansing benar-benar mampu membersihkan wajah. Ketika kamu menggunakan sunscreen, walaupun tidak menggunakan make-up, kamu tetap wajib melakukan double cleansing agar pori-pori wajah tidak tersumbat dan pada akhirnya menimbulkan permasalahan.


Biasanya produk yang digunakan untuk double cleansing adalah:
1) make-up remover/pembersih wajah yang bentuknya bisa oil, balm, milk, cream, gel, water, dll.
2) facial wash, cleansing cream, dll

Pada tahap pertama biasanya bertujuan untuk meluruhkan sisa produk yang kita gunakan di wajah. Tahap kedua untuk memastikan kulit wajah benar-benar bersih dan siap untuk masuk ke tahapan selanjutnya. Inilah tahapan skincare routine saya di malam hari.

  • First Cleansing: Biore Cleansing Oil (kelebihan: mudah ditemukan, wanginya enak, kelemahan: mengandung mineral oil di urutan pertama ingredients)
  • Second Cleansing: Sukin Cream Cleanser (my favorite cream cleanser! kelebihan: harga terjangkau, produk natural, aman untuk ibu hamil, kelemahan: sampai saat ini tidak ada)
  • Toning: The Body Shop Vitamin E Hydrating Toner 
  • Moisturizing: The Body Shop Vitamin E Night Cream (kelebihan: tektur lebih rich dibanding sorbet, tetapi tetap nyaman digunakan, wanginya cukup enak, kelemahan: tidak ada)

Tahapan ini adalah tahapan paling minimal yang saya lakukan. Ini sangat baik bagi pemakai skincare yang baru memulai. Tidak perlu dulu lah memikirkan serum, first essence, sleeping mask, acid toner, ampoule, eye cream, dll. Cukup rutinkan tahapan skincare ini minimal selama 3 bulan. Barulah kita yakin bisa konsisten untuk naik tingkat ke tahapan skincare routine yang lebih panjang. Saya pun, apabila sudah sangat lelah, tidak sanggup untuk melakukan banyak tahap di skincare routine, setidaknya tidak pernah melewatkan tahapan basic skincare routine ini. 

Untuk perawatan mingguan, saya biasanya menambahkan dua hal lagi, yaitu exfoliating dan masking treatment. Exfoliating ditujukan untuk mengelupas kulit-kulit mati, atau bisa juga disebut peeling. Selanjutnya, kalau masking ya memakai masker sebagai perawatan saja, misalnya dengan tujuan agar kulit wajah lebih cerah, lebih lembap, lebih merata lagi warna kulitnya, dll.

  • Exfoliating: Mustika Ratu Mundisari Peeling (kelebihan: murah, mudah ditemukan, kelemahan: kalau tidak hati-hati cenderung membuat iritasi karena ini menggunakan butiran scrub)
  • Masking: Mustika Ratu Krem Masker Bengkoang (kelebihan: murah, mudah ditemukan, kelemahan: tidak ada) 
Dimana saya menyelipkan dua produk ini? Peeling setelah cleansing, kemudian setelahnya diberi toner untuk menyegarkan dan melembapkan, baru setelahnya dilanjutkan dengan masker.


Iya, inilah rangkaian paling sederhana yang saya berusaha untuk rutin menggunakannya. Walaupun efeknya tidak cepat dirasakan, namun saya tetap bertahan menggunakannya karena saya memang melihat perbaikan. Kalau kamu, apa rangkaian skincare routinemu?

Dislaimer: produk yang saya tampilkan hanyalah contoh yang mungkin bisa digunakan sebagai referensi. Kamu tidak perlu menggunakan produk yang sama persis, karena bisa jadi apa yang cocok di kulitku belum tentu cocok di kulitmu. 

You Might Also Like

9 comments

  1. berarti kak zahra nggak pake essence atau serum gitu kak?
    kak zahra pake sunscreennya di apply lagi nggak pas siang atau sore? aku bingung, kan kerjanya juga di ruangan mulu.. jadikan gak terpapar sinar matahari, hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku pakai essence/serum, tapi kalau buru-buru apalagi khususnya pagi suka skip hehe. Sebnarnya postingan ini lebih ditujukan untuk yang baru mau belajar rutin pakai skincare. Untuk sunscreen aku masih belum re-apply nih. Lagi ingin mencari sunscreen yang spray supaya lebih gampang re-apply hehe. Terima kasih ya sudah mampir ;)

      Delete
  2. zahra, coba nonton ini deh. dibahas ttg re-apply sunscreen..
    https://www.youtube.com/watch?v=UIEscagEx1o

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Ambar, aku kebetulan subscribe Youtubenya FDN hehe, aku suka sekali Skincare 101 nya : D Makasih ya Ambar infonya ;)

      Delete
  3. Kak Zahra pake exfoliating toner kah? aku pengen mulai coba pake tapi masih ragu

    ReplyDelete
    Replies
    1. yaampun maaf aku baru membalas komentarmu. iya, sehari-hari, aku pakai exfoliating toner, tetapi kalau baru pertama-tama pakai yang mild saja supaya ga ada efek tidak menyenangkan.

      Delete
  4. aku gak paham...aku mau banget coba buat basic skincare, tapi gatau musti gimana2 saat di drugstorenya...aku masih gak paham mana yang kira2 bagus buat kulit wajahku..:(

    ReplyDelete
  5. solusi menjaga kesehatan wajahnya sangat bermanfaat ka, terima kasih infonya.

    ReplyDelete

Haniva Az Zahra. Powered by Blogger.